Kamis, 09 Agustus 2018

5 Keuntungan Bermain di Mode Mirror Mobile Legends



Ada saja upaya yang dilakukan Moontonuntuk membuat game besutannya yakni Mobile Legends tetap populer dan nggak ditinggalkan pemain. Tampaknya, Moonton menyadari bahwa pemain mulai bosandengan mode permainan yang itu-itu saja. Karenanya, mereka berinisiatif menambah mode permainan di Mobile Legends. Salah satu mode tergokil adalah Mirror.
Mode Mirror baru-baru ini hadir di Mobile Legends. Mode permainan yang satu ini bisa dibilang unik dan gokil banget karena pemain dalam satu tim akan menggunakan hero yang sama. Pemain dari tim lain pun bisa saja secara kebetulan memilih hero yang sama dengan musuh. Jadi dalam match bisa ada 10 hero yang sama! Wih, gokil nggak tuh?
Sebenarnya mode Mirror ini sudah lebih dulu dirilis di Advanced Server, namun belum lama ini dirilis pula di server publik. Nah, bagi kamu yang belum mencoba mode gokil ini, Jaka akan kasih tahu kamu 5 keuntungan bermain di mode Mirror Mobile Legends. Simak ulasannya berikut ini!

5 Keuntungan Bermain di Mode Mirror Mobile Legends

1. Hero yang Sama dalam Satu Tim

Screenshot_20180806-091758
Biasanya, dalam satu tim pemain akan memilih hero yang berbeda-beda. Namun di mode Mirror, hanya ada satu hero terpilih yang akan dipakai oleh semua anggota tim. Pemilihan hero ini berdasarkan vote. Hero yang paling banyak di-vote-lah yang akan terpilih.
Dengan memakai hero yang sama dalam satu tim, kamu tentu bisa merasakan bagaimana serunya bermain dengan hero yang sama. Nggak akan ada yang bisa memaki jika kamu nggak pandai menggunakan hero yang terpilih. Kamu juga bisa sekalian melatih kemampuan kamu menggunakan berbagai hero yang mungkin belum pernah kamu pakai sebelumnya.

2. Keseruan 5 vs 5 dengan Satu Hero

Screenshot_20180802-215022
Bayangkan jika secara kebetulan timmu dan tim musuh memilih hero yang sama. Misalnya saja Johnson. Maka, dalam match akan ada 10 Johnson yang akan bertarung 5 vs 5. Kebayang nggak gimana serunya ketika semua Johnson menggunakan skill ultimate? Seketika, arena pertarungan akan berubah menjadi arena balap.
Begitupula jika yang terpilih adalah hero lainnya. Kamu akan merasakan keseruan bertarung 5 vs 5 dengan satu hero. Di sini juga akan ketahuan siapa yang nub dan prodalam menggunakan hero tersebut.

3. Tidak Berpengaruh Pada Rank

Screenshot_20180806-093434
Ini nih asyiknya bermain mode Mirror. Kamu nggak perlu khawatir kalah dan rank bakalan turun. Tenang saja karena menang atau kalah di mode Mirror nggak ada pengaruhnya sama sekali pada Rank. Jadi, kamu bisa lebih menikmati bermaindi Mode ini untuk bersenang-senang atau melatih kemampuan menggunakan hero.

4. Kesempatan Memakai Hero yang Gak Mampu dibeli

Screenshot_20180806-093506
Sebagai pemain Mobile Legends, kamu pasti pengen dong punya banyak hero dan mencoba memainkannya? Kadang kala ada hero yang diinginkan tapi nggak sanggup dibeli. Seperti yang kita tahu, mengumpulkan Battle Point itu susah dan lama, jadi membeli hero pun nggak gampang.
Nah, di mode Mirror ini kamu berkesempatan menggunakan hero yang gak mampu kamu beli karena hero yang ditawarkan untuk di vote di mode ini beragam. Bukan hero yang kamu punya saja. Jika hero tersebut mendapat paling banyak vote, maka kamu akan punya kesempatan memainkannya di dalam match.

5. Seru-Seruan Sambil Ngumpulin Battle Point

Screenshot_20180806-093313
Jika kamu merasa kesal karena sering kalahdi mode Rank, yuk pindah ke mode Mirror sebentar. Selain buat seru-seruan, kamu bisa sekalian mengumpulkan Battle Point. Seperti yang Jaka bilang, menang kalah di dalam mode ini nggak akan mempengaruhi rank, jadi kamu bisa bebas seru-seruan sambil ngumpulin Battle Point yang nantinya bisa kamu pake untuk update Emblem ataupun beli hero. Asyik, kan?

Akhir Kata

Itulah dia 5 keuntungan bermain di mode Mirror Mobile Legends. Gimana? Kamu tertarik memainkannya? Share pendapatmu di kolom komentar, ya!

Sumber: JALANTIKUS


Emoticon Emoticon